Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Media Korea Selatan Sebut Indonesia, Australia, Qatar Tak Pantas Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023

  Media Korea Selatan Sebut Indonesia, Australia, Qatar Tak Pantas Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023 bola.co.id -  Salah satu media Korea Sel...

 

Media Korea Selatan Sebut Indonesia, Australia, Qatar Tak Pantas Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023


bola.co.idSalah satu media Korea Selatan, Joong Ang Daily menjadi sorotan usai menilai Indonesia, Australia dan Qatar tidak layak menjadi tuan rumah Piala Asia 2023.


Media tersebut berpendapat bahwa Korea Selatan merupakan negara yang paling cocok didaulat sebagai tuan rumah kompetisi sepakbola tersebut.


Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) menyampaikan ada empat negara calon tuan rumah Piala Asia 2023 yang direncanakan bergulir pada Juni 2023. 


Melansir Suaracom pada Rabu (20/7/22), negara itu Australia, Indonesia, Qatar dan Korea Selatan. AFC meminta negara-negara tersebut untuk segera melengkapi berkas persyaratan calon tuan rumah Piala Asia 2023 dengan batas waktu akhir Agustus tahun ini.


Nantinya AFC akan pengecekan berkas tersebut dan akan memutuskan negara mana yang akan menjadi tuan rumah Piala Asia 2023 pada 17 Oktober 2022. 


Indonesia sendiri akan menggelar Piala Dunia U-20 2023 tahun depan. Pertandingan tersebut akan selesai dilaksakan lima hari sebelum Piala Asia 2023 dimulai.



( Gambar : Reuters / Penulis : Redaksi Bola )


Tags : Piala Asia 2023, media korea selatan



Reponsive Ads