Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Ralf Rangnick: Jika Banyak Peluang, Seharusnya Ini Pertandingan Mudah

Ralf Rangnick: Jika Banyak Peluang, Seharusnya Ini Pertandingan Mudah bola.co.id - Manajer Manchester United Ralf Rangnick menunjukkan rasa...

Ralf Rangnick: Jika Banyak Peluang, Seharusnya Ini Pertandingan Mudah


bola.co.id - Manajer Manchester United Ralf Rangnick menunjukkan rasa frustrasinya ketika diwawancarai setelah pertandingan Liga Inggris melawan Watford kemarin malam.

Meski Setan Merah tampil dominan dengan penguasaan bola dan melakukan 22 tembakan selama penampilannya di Old Trafford, tetapi hanya tiga yang mengarah ke gawang Watford.

Sementara itu, posisi Man United di empat besar klasemen Liga Inggris berpotensi tergusur oleh tim dibawahnya Arsenal yang memiliki selisih dua poin dengan tiga pertandingan tunda.

“Ya, sekali lagi kami kehilangan dua poin, kami seharusnya menang dengan mudah. Kami melakukan segalanya untuk mencetak gol, kami memiliki banyak peluang untuk itu. Ini bukan untuk pertama kalinya kami kehilangan poin di pertandingan yang sangat penting.” Kata Rangnick kepada wartawan.

“Kami memiliki peluang yang terbuang. Di babak pertama, kami memiliki empat peluang yang biasanya cukup untuk mencetak setidaknya satu atau dua gol, dan kejadian serupa terjadi di babak kedua,”

“Tugas saya sebagai pelatih kepala adalah membantu tim menciptakan peluang. Jika kami hanya memiliki dua atau tiga peluang dalam pertandingan, kami akan bertanya pada diri sendiri apa yang harus kami lakukan. Tetapi jika jumlah peluangnya banyak, seharusnya cukup untuk memenangkan pertandingan.” Tambahnya.

Selanjutnya, Man United akan mengahadapi pertandingan berat di Liga Inggris melawan pemuncak klasemen Manchester City, Tottenham Hotspur, dan Liverpool.

 

Tags: Sepakbola, Liga Inggris, Premier League, Manchester United, Rangnick

Reponsive Ads